Menutup Tahun 2025 PT Petro Oxo Nusantara Melaksanakan Doa Bersama dan Santunan Anak Yatim pada Rabu, 24 Desember 2025, kegiatan ini berlangsung dengan khidmat dan penuh kebersamaan. Kegiatan ini dihadiri oleh perwakilan manajemen PT Petro Oxo Nusantara, pengurus Mushola Baitul Ma’mur, serta karyawan.

Doa dan istighosah yang dipimpin oleh Ustadz Abu Naim ini menjadi wujud rasa syukur atas perjalanan perusahaan sepanjang tahun 2025, sekaligus memohon keberkahan, keselamatan, serta kelancaran dalam seluruh aktivitas perusahaan pada tahun mendatang.

Melalui kegiatan ini, PT Petro Oxo Nusantara berharap dapat terus meraih kesuksesan, memberikan manfaat dan kontribusi positif yang berkenjutan bagi masyarakat sekitar.